Berita Daerah

PMI Padang Pariaman Kukuhkan PMR Wira SMAN 1 VII Koto, Tanamkan Semangat Kemanusiaan dan Siaga Bencana

10-11-2025
Share:
Image Carousel

Sungai Sariak, 10 November 2025 – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Padang Pariaman melantik dan mengukuhkan kepengurusan Palang Merah Remaja (PMR) Wira SMAN 1 VII Koto dalam upacara bendera yang berlangsung khidmat pada Senin (10/11) di halaman sekolah.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Zahirman, S.Sos., M.M., mewakili Ketua PMI Padang Pariaman. Hadir pula Kepala SMAN 1 VII Koto, Azis Prima Syahril bersama para majelis guru dan seluruh siswa-siswi yang mengikuti upacara dengan penuh semangat.

Dalam arahannya, Zahirman menekankan pentingnya membangun kesadaran kebencanaan dan kepedulian sosial di kalangan pelajar.

“Kita semua menyadari bahwa Kabupaten Padang Pariaman termasuk daerah rawan bencana, baik banjir, longsor, badai, wabah penyakit maupun kebakaran. Karena itu, sangat penting bagi kita untuk selalu siaga dan tanggap terhadap bencana,” ujarnya.

Ia juga mengingatkan bahwa langkah kecil dapat menjadi awal dari upaya besar dalam mengurangi risiko bencana.

“Mulailah dari hal-hal sederhana seperti mengelola sampah, menanam pohon di lingkungan sekitar, dan meningkatkan pengetahuan tentang langkah-langkah tanggap darurat bencana,” tambahnya.

Selain itu, Zahirman mengajak para siswa untuk ikut serta dalam kegiatan donor darah sukarela sebagai bentuk nyata kepedulian terhadap sesama.

“Dengan mendonorkan darah, berarti kita telah memberi kesempatan hidup bagi orang lain. Setetes darah yang kita sumbangkan mungkin menjadi penyelamat nyawa seseorang,” pesannya penuh makna.

Sementara itu, di ruang kerjanya, Kepala SMAN 1 VII Koto, Azis Prima Syahril menyampaikan apresiasi kepada PMI Kabupaten Padang Pariaman atas perhatian dan dukungannya terhadap pembinaan PMR di sekolah.

“Kami berterima kasih kepada Ketua PMI Padang Pariaman yang telah melantik PMR Wira SMAN 1 VII Koto angkatan ke-3. Ini momen penting bagi sekolah kami. Semoga kehadiran PMR membawa semangat baru dan melahirkan gerakan positif di lingkungan sekolah maupun masyarakat,” ungkapnya.

Kepengurusan PMR Wira SMAN 1 VII Koto periode 2025–2026 yang dilantik dipimpin oleh Dinda Triana Nurfitli sebagai Ketua, Ziyad Zhafif Zalov sebagai Wakil Ketua, Atika Zahra sebagai Sekretaris, dan Enjeli Safira sebagai Bendahara. Struktur organisasi ini juga dilengkapi dengan Koordinator Bidang Kesehatan Zaskia Harunnisa, Bidang Humas Nashwa Aqila Putri, dan Bidang Umum Amel Suci Maulani dan Bidang Persahabatan Rito Agusti Ismarianto.

Pada kesempatan yang sama, PMI Kabupaten Padang Pariaman juga mengukuhkan sebanyak 22 anggota PMR baru yang telah lulus seleksi dan evaluasi dasar kepalangmerahan.

Kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat kemanusiaan di kalangan generasi muda serta memperkuat peran sekolah sebagai wadah pembentukan karakter tangguh, peduli, dan siap siaga terhadap berbagai situasi darurat di lingkungan masyarakat.